Bekerja sama dengan Rabina Tours (PT.Raka Bina Tours) telah diterima kunjungan dari perusahaan “SoWeLearn dari Prancis” untuk short study banding di Prima Medika Hospital pada tanggal 12 Oktober 2022 sekitar pkl. 14.00 Wita sampai dengan selesai.
SoWeLearn adalah sebuah perusahaan khusus untuk Pelatihan Keperawatan di Prancis. Sebanyak 28 orang perawat independent dari SoWeLearn diterima langsung oleh Direktur RSU Prima Medika dr.Putu Dian ekawati,MPH beserta jajarannya di bidang Pelayanan Medis dan Keperawatan di Ruang Orchid Gedung D RSU Prima Medika.
Setelah acara sambutan , presentasi tentang profil RSU Prima Medika dan sesi tanya jawab tentang informasi seputar keperawatan , rombongan mengikuti “Hospital Tour” ke beberapa kamar rawat inap dan beberapa unit pelayanan yang tersedia di RSU Prima Medika.
(Humas RSU Prima Medika)